Febri mengatakan bahwa Kuat berkata jujur dan bohong dari hasil tes Poligraf.
"Saudara Kuat kita melakukan dua pemeriksaan dengan isu yang berbeda, dua pertanyaan," kata Aji.
Hasil pertama yakni terkait pertanyaan terkait peristiwa dugaan persetubuhan yang dilakukan Putri Candrawathi dengan Brigadir J.
Pada saat itu, Kuat mengatakan jujur tidak melihat adanya insiden tersebut dengan nilai plus sembilan.
"Kalau pertanyaan pertama indikasinya apa?," tanya jaksa penuntut umum (JPU).
Baca juga: Hasil Poligraf Minus, Ferdy Sambo: Pertanyaan Titipan Penyidik, Bukan Berdasarkan Fakta, Tau Nggak
"Jujur," singkat Aji.
"Apa pertanyaannya?," tanya jaksa lagi.
"Untuk saudara kuat pertanyaannya adalah kamu memergoki persetubuhan Ibu PC dan Yosua?," ucap Aji.
"Apa jawabannya?" ungkap jaksa.
"Jujur," ucap Aji.
"Berarti apa?" tanya jaksa.
"Tidak memergoki," papar Aji.
"Tidak melihat ya?" ucap jaksa.
"Iya," kata Aji.