News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kaleidoskop 2022

Kaleidoskop 2022: Tokoh Nasional yang Meninggal Dunia Tahun 2022: Buya Syafii hingga Tjahjo Kumolo

Penulis: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut daftar tokoh nasional yang meninggal dunia sepanjang tahun 2022. Ada Azyumardi Azra, Buya Syafii Maarif, hingga Tjahjo Kumolo.

"Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Telah meninggal dunia, Pak Arifin Panigoro di Mayo Clinic, Rochester USA, jam 14.45 27 Februari 2022 (atau 03.45 WIB 28 Februari 2022)."

Mengutip Wikipedia, pada tahun 2002 dan 2003, Arifin dikabarkan pernah bergabung dengan PDIP.

Pada saat itu, ia dipercaya menjabat sebagai Ketua Fraksi PDIP.

Namun, ia mengundurkan diri pada 2005 dan membentuk Partai Demokrasi Pembaruan (PDP).

Hingga pada akhirnya, tahun 2019 lalu, Arifin resmi dilantik menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) 2019-2024 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ia dilantik di Istana Negara pada Jumat (13/12/2019), bersama delapan anggota Wantimpres lainnya, termasuk Wiranto dan Tahir.

6. Lily wahid

Adik Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid (Gusdur), Lily Khodijah Wahid atau yang dikenal dengan Lily Wahid meninggal dunia pada hari ini, Senin (9/5/2022) pada pukul 16.28 WIB di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta.

“Telah berpulang ke Rahmatullah Ibu Nyai Hj Lily Khodujah Wahid binti KH A Wahid Hasyim pada hari Senin, 9 Mei 2022 pukul 16.28 di RSCM Jakarta,” demikian berita duka yang diterima Tribunnews.

Lily Wahid sempat dirawat secara intensif di RSCM.

Pada April 2022, Lily mengalami penyempitan jantung dan telah berhasil dipasangkan stent atau ring jantung.

Lily Wahid lahir di Jombang, Jawa Timur pada 4 Maret 1948 sekaligus adik Gus Dur.

Rekam jejak Lily Wahid tidak tersebar begitu banyak di dunia maya.

Hanya saja dirinya tercatat pernah menjadi anggota Komisi I DPR RI pada periode 2009-2014.

7. Buya Syafii Maarif

Negarawan dan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif meninggal dunia, Jumat (27/5/2022).

Kabar ini diungkapkan oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir.

"Muhammadiyah dan bangsa Indonesia berduka. Telah wafat Buya Prof Dr H Ahmad Syafii Maarif pada hari Jumat tgl 27 Mei 2022 pukul 10.15 WIB di RS PKU Muhammadiyah Gamping," ucap Haedar melalui keterangan tertulis, Jumat (27/5/2022).

Haedar menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Buya Syafii Maarif.

"Semoga beliau husnul khatimah, diterima amal ibadahnya, diampuni kesalahannya, dilapangkan di kuburnya, dan ditempatkan di jannatun na’im. Mohon dimaafkan kesalahan beliau dan do’a dari semuanya," kata Haedar.

Prof Dr H Ahmad Syafii Maarif dikenal sebagai salah satu tokoh dan pemikir Islam di Indonesia.

Kabar wafatnya Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Buya Syafi'i Ma'arif menyisakan duka mendalam bagi masyarakat Indonesia khususnya kalangan ulama Muhammadiyah.

8. Azyumardi Azra

Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra meninggal dunia pada Minggu (18/9/2022).

Menurut Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Malaysia, Hermono, Prof Azyumardi Azra meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia.

Sebelumnya, Azyumardi terkena serangan jantung ketika menuju Kuala Lumpur, Malaysia pada Sabtu (17/9/2022).

“(Kena) serangan jantung,” kata kepada Kompas.com, Minggu (18/9/2022).

Kabar meninggalnya Ketua Dewan Pers juga diterima Tribunnews.com, Minggu (18/9/2022) siang.

"Innalillahi wa innailaihi roji'un...Allahummaghfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fu 'anhu..Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Guru kami, Prof Azra semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan, kesabaran dan keikhlasan. Aamiin..Aamiin..ya Rabbal 'alamiin."

"Innaa lillahi wa inna ilaihi raji'un.."

"Telah meninggal Prof Dr Azyumardi Azra, CBE. Semoga beliau husnulkhatimah, ditempatkan di kalangan orang berilmu dan mujahid di sisi Allah. Amin," informasi yang diterima Tribunnews.com.

Diberitakan Kompas.com, Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra mengalami gangguan kesehatan ketika kunjungan kerjanya di Malaysia, Jumat (16/9/2022).

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pers M Agung Dharmajaya mengatakan, Prof Azyumardi mengalami gangguan kesehatan saat hendak mendarat di Bandara Kuala Lumpur, Malaysia.

"Beliau sedang mengadakan kunjungan kerja ke Malaysia," ucapnya.

9. Taufik Kurniawan

Mantan Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan meninggal dunia.

Taufik merupakan anggota Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR dan Sekretaris Jenderal DPP PAN pada 2010-2015 lalu.

"Innalillahi wa inna illaihi raji’un. Keluarga besar PAN merasa kehilangan dan berduka cita atas wafatnya saudara kami, Dr Ir H Taufik Kurniawan," ujar Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) dalam keterangannya, Kamis (24/11/2022).

Zulhas menjelaskan Taufik Kurniawan meninggal hari ini sekitar pukul 16.30 WIB.

Taufik Kurniawan meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

"Almarhum adalah sahabat dekat saya, orang baik, ramah, dan komunikatif. Semoga almarhum husnul khotimah," imbuhnya.

10. Ferry Mursyidan Baldan

Mantan Menteri Agragia dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertahanan Nasional, Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia, Kamis (2/11/2022).

Politisi senior itu ditemukan meninggal dunia di dalam mobilnya yang sedang terparkir di Hotel Bidakara Jakarta.

Namun jenazah Ferry Mursyidan Baldan baru diketahui pada Jumat siang  tadi.

Saat itu pihak hotel menyampaikan jika Ferry ditemukan sudah tak bernyawa di dalam mobil pribadinya yang terparkir dalam basemen hotel.

"Meninggalnya baru diketahui tadi siang setelah salat Jumat dari Hotel Bidakara kalau Pak Ferry sudah tidak ada dan ditemukan di dalam mobil," ujar Ketua RT 02 RW 03, Kelurahan Kemanggisan Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Husnul Taufan saat ditemui di rumah duka, Kamis (2/11/2022).

"Semalam ditelpon sama keluarganya tapi enggak diangkat," lanjutnya.

Dugaan Penyebab Meninggal

Di tempat yang sama, adik ipar almarhum Ferry Mursyidan yakni Syahrial mengatakan Ferry sempat pamit kepada sang istri yang saat itu hendak pergi ke Cianjur.

Saat bersamaan kepada istrinya, Ferry mengatakan jika ia akan menghadiri acara di Hotel Bidakara Jakarta.

Namun tepat pukul 00.00 WIB saat sang istri Hanifah kembali dari Cianjur namun tak mendapati Ferry di dalam rumah.

"Malamnya ketika kakak saya Hanifah kembali dari Cianjur jam 12 malam, kakak saya nggak melihat Pak Ferry. Akhirnya ia tidur sampai subuh," ujar Syahrial saat ditemui.

Kemudian, lanjut Syahrial, Hanifah mengetahui jika pukul 10.00 WIB, Ferry harus menghadiri rapat MPR di Hotel Santika.

Namun sang suami belum mengisi daftar hadir.

Seolah paham ada yang tidak beres, Hanifah meminta agar anggota keluarga mengecek ke Hotel Bidakara.

Saat itu, pihak keluarga menemukan Ferry tengah duduk di kursi kemudi dalam mobilnya namun sudah tidak bernyawa.

"Sepertinya habis minum obat sakit gigi, ketiduran dan mungkin kena serangan jantung jadi enggak bangun lagi," jelas Syahrial.

Diketahui, sebelumnya Ferry memang mengeluhkan sakit gigi kepada sang isteri dan memintanya membelikan obat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini