Lebih jauh, Aris berharap tidak hanya Prodi Pendidikan Seni Musik yang akan menjadi prodi baru di Etnomusikologi.
"Untuk menjadi sebuah fakultas, setidaknya Jurusan Etnomusikologi harus ada minimal membawahi lima Prodi."
"(Kita ingin ada) Prodi baru yang di antaranya meliputi Prodi Pendidikan Seni Musik, Seni Pertunjukan, hingga Manajemen Seni," jelas Aris.
Lebih lanjut, Aris juga berharap suatu saat Etnomosikologi juga bisa meningkatkan akreditasinya lagi ditingkat internasional.
Kendati demikian, Aris menyadari, tentunya harus ada upaya-upaya lebih ektra lagi untuk dapat mencapai apa yang dicita-citakannya ini.
(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani)