Saat itu, Dedi Sunardi menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh M Haryo Yunianto.
Belum ada dua tahun di Pertamina, Dedi Sunardi malah dicopot dari jabatannya.
Bahkan nama Dedi Sunardi sudah tidak ada lagi dalam jajaran dewan direksi yang ditampilkan di situs Pertamina.
Vice President Corporate Communication PT Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menyampaikan, Dedi Sunardi telah menyelesaikan tugasnya sebagai Direktur Penunjang Bisnis Pertamina yang telah dijabat sejak 3 Mei 2021.
"Kami sebagai perusahaan mengucapkan terima kasih atas dedikasi tenaga dan pikirannya selama memangku jabatan tersebut," kata Fadjar.
Baca juga: Copot Direktur Pertamina, Kementerian BUMN Segera Umumkan Penggantinya
Harta Dedi Sunardi
Dari penelusuran Tribunnews.com di situs elhkpn.kpk.go.id, Dedi Sunardi sudah pernah melaporkan harta kekayaannya saat di Pertamina.
Dalam laporan yang disampaikan per 29 Maret 2022, Dedi Sunardi memiliki harta kekayaan sebesar Rp 17,2 miliar atau tepatnya Rp 17.226.003.091.
Rinciannya, Dedi memiliki dua bidang tanah senilai Rp 10.493.996.500.
Ia juga memiliki dua unit mobil dan satu motor dengan nilai Rp 1.232.005.000.
Bahkan ada satu koleksi mobilnya yang harganya di atas Rp 700 juta yaitu Mercedes Benz A200 dengan harga Rp 776 juta.
Dedi masih memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 331,5 juta serta kas dan setara kas Rp 5.168.501.593.
Namun, Dedi juga mempunyai utang sebesar Rp 2.
Selengkapnya, inilah daftar harta kekayaan Dedi Sunardi seperti dikutip Tribunnews.com dari elhkpn.kpk.go.id, Rabu (8/3/2023):