Kapolda Jawa Barat (Jabar) dijabat oleh Irjen Akhmad Wiyagus.
Irjen Akhmad Wiyagus sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Lampung.
Adapun posisi Kapolda Jabar sebelumnya dijabat oleh Irjen Suntana.
4. Irjen Helmy Santika
Irjen Helmy Santika kini menjabat sebagai Kapolda Lampung menggantikan Irjen Akhmad Wiyagus.
Sebelumnya, Irjen Helmy Santika menjadi Kapolda Gorontalo.
Baca juga: Ada Faktor Surat Sakti Firli Bahuri di Balik Mutasi Karyoto Menjadi Kapolda Metro Jaya?
5. Irjen Angesta Romano Yoyol
Kapolda Gorontalo kini dijabat oleh Irjen Angesta Romano Yoyol.
Ia menggantikan Irjen Helmy Santika.
Irjen Angesta Romano Yoyol sebelumnya menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.
6. Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso
Kini, Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel).
Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso menggantikan Irjen Nana Sudjana.
Ia sebelumnya menjadi Wadankorbrimob Polri.
Baca juga: Kepercayaan Publik ke Polri Naik Dinilai KNPI Bukti Keseriusan Kapolri Bebenah