News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Politisi PAN Senang atas Pertemuan dengan PDIP Kemarin: Kami seperti Teman Tapi Mesra

Penulis: Reza Deni
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri (keempat kiri) bersama Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan (kelima kiri), Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik, Puan Maharani (ketiga kiri), Bakal Calon Presiden dari Partai PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo (tengah), Sekjen PAN, Eddy Soeparno (kedua kiri), Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto (kiri), dan sejumlah Pengurus PDI Perjuangan dan PAN berfoto bersama usai pertemuan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023). Pertemuan tersebut selain sebagai ajang silaturahmi juga kerja sama partai politik antara PDI Perjuangan dan PAN. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP PAN, Saleh Partaonan Daulay, mengatakan pihaknya senang atas terlaksananya pertemuan dan silaturrahim politik dengan PDI Perjuangan Jumat (2/6/2023) kemarin. 

Pertemuan itu, dikatakan Saleh, semakin menguatkan bahwa PDI Perjuangan adalah teman dan sahabat PAN. 

"Bahkan lebih tepat disebut 'teman tapi mesra'." kata Saleh dalam pesan yang diterima, Sabtu (3/6/2023)

Sebagai teman dan sahabat, Saleh menyebut banyak kesepakatan yang dirumuskan, antara lain kesepakatan untuk menjaga agar pemilu terlaksana dengan baik. 

Tidak hanya untuk pilpres, Saleh mengatakan kesepakatan soal terlaksanakanya pemilu degan lancar berlaku juga untuk pileg dari pusat sampai ke kabupaten/kota.

"Kemarin juga disepakati agar semua berkontribusi bagi pelaksanaan pilkada yang bermartabat, berkeadilan, dan berkualitas," ujarnya.

Saleh berharap kesepakatan-kesepakatan seperti ini akan menjaga keteduhan dan kedamaian dalam pesta demokrasi 2024. 

"Tidak ada lagi yang saling menjelekkan dan saling menjatuhkan. Tidak ada lagi ungkapan 'kampret' dan 'cebong'. Itu yang berpotensi memecah belah selama ini," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan atau Zulhas bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Jumat (2/6/2023) kemarin.

Namun, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan belum memutuskan mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi calon presiden (capres) setelah menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Sebagaimana diketahui, Zulhas, sapaan akrab Zulkifli Hasan, bersama elite PAN menemui Megawati Soekarnoputri dan pengurus PDIP di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023).

Zulhas menyatakan pertemuan ini masih bagian penjajakan politik yang pertama. Setelah ini, PAN bakal melakikan rapat terlebih dahulu untuk dapat menentukan langkah politiknya ke depan.

"Habis ini kami akan rapat, akan membahas, nanti di daerah-daerah akan diundang untuk sebagaimana selanjutnya," kata Zulhas dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023).

Baca juga: Capresnya Antara Ganjar dan Prabowo, PAN Dorong Erick Thohir Cawapres

Ia menuturkan bahwa Megawati juga membentuk dua tim khusus untuk menindaklanjuti pertemuan dengan PAN. Nantinya, tim itu bakal diketuai oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Setelah rapat internal, kata Zulhas, partainya akan berkomunikasi dengan tim yang dibentuk oleh PDIP tersebut. Khususnya keputusan jadi atau tidaknya mendukung Ganjar menjadi capres 2024.

"Mba Mega juga sudah ada tim juga kan, nanti setelah kami rapat tentu akan komunikasi dengan tim yang sudah dibentuk oleh PDIP dipimpin oleh Ibu Puan. Dan Ibu Puan punya sayap satu lagi dengar tadi yaitu sayapnya mengenai relawan," jelasnya.

Di sisi lain, Zulhas menambahkan nantinya ada pertemuan lanjutan untuk menindaklanjuti kerja sama politik PAN-PDIP. Namun, dia masih enggan merinci terkait waktu pertemuan tersebut.

"Kita harapkan nanti akan ada pertemuan lanjutan setelah nanti dari DPP PAN melakukan diskusi-diskusi yang apa telah kami bahas tadi," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini