News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Prabowo Jenguk dan Bantu Pengobatan Nabila Si Gadis Penyelamat Kucing

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjenguk gadis kecil asal Sumatera Utara bernama Nabila, yang kakinya harus diamputasi karena menyelamatkan seekor kucing dari lindasan truk.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjenguk gadis kecil asal Sumatera Utara bernama Nabila, yang kakinya harus diamputasi karena menyelamatkan seekor kucing dari lindasan truk.

Prabowo datang ke Pusat Rehabilitasi Kementerian Pertahanan Dr Suyoto, Bintaro, Sabtu (12/8/2023) sore, bahkan membawa sebuah boneka Teddy Bear (beruang) berwarna cokelat untuk diberikan pada Nabila.

“Sehat-sehat ya,” ucap Prabowo pada Nabila

“Makasih ya Pak," jawab Nabila seraya tersenyum pada Prabowo.

Dalam unggahan foto Instagram pribadi @prabowo, ia juga turut menuliskan kesan bermakna saat menjenguk Nabila.

“Dari senyum dan sorot matanya, saya menangkap getaran semangat yang sangat besar dari Nabila untuk bisa terus mewujudkan cita-citanya. Salam dari Bobby the Cat untuk Nabila," tulis @prabowo

Kisah heroik penyelamatan kucing tersebut terjadi saat Nabila sedang duduk di depan rumahnya lalu kemudian melihat ada seekor kucing berada di tengah jalan.

Gadis kecil berusia 13 tahun tersebut lalu beranjak ke tengah jalan untuk menyelamatkan kucing tersebut agar tidak tertabrak kendaraan.

Kucing itu pun berhasil diselamatkan, namun justru Nabila yang mengalami kecelakaan dan kakinya terlindas truk pengangkut semen.

Saat mengetahui hal tersebut, Prabowo meminta Nabila untuk dirawat secara intensif di Jakarta dan semua biaya akan fasilitas kesehatan itu ditanggung oleh Prabowo.

“Terima kasih banyak buat Bapak Prabowo selaku Menteri Pertahanan, tanpa dia mungkin anak saya tidak bakal dapat perawatan seperti ini. Semua fasilitas seperti ini itu dari Bapak Prabowo Subianto," ujar Ade Pristian Ayah Nabila.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi di KM 8, Jalan Lintas Provinsi, Sei Mambang, Desa Sei Pampang, Kecamatan Billah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, Jumat (21/7) lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini