News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kapolri Mutasi 60 Personel Polri, Irjen Achmad Kartiko jadi Kapolda Aceh Gantikan Irjen Ahmad Haedar

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi dan rotasi terhadap 60 personel Polri, baik perwira tinggi dan menengah per 26 September 2023.

Kemudian, Wakapolda NTT Brigjen Heri Sulistianto digantikan Brigjen Awi Setiyono yang saat ini menjabat wakil gubernur Akademi Kepolisian (Akpol).

Dari kiri ke kanan: Achmad Kartiko, Listyo Sigit, dan Rusdi Hartono. Inilah daftar nama teman satu angkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit yang kini menjabat sebagai Kapolda. (Kolase Tribunnews.com)

Profil Irjen Achmad Kartiko

Dikutip dari TribunnewsWiki.com, Achmad Kartiko merupakan pria kelahiran Jakarta, 20 Maret 1968.

Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1991.

Dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), Achmad Kartiko adalah seorang perwira tinggi (Pati).

Achmad Kartiko memiki pangkat Inspektur Jenderal Polisi atau Irjen Pol. 

Berbagai jabatan strategis pernah diemban Irjen Achmad Kartiko.

Baca juga: Kapolri Rotasi Kombes Komarudin Jadi Dirlantas Polda Jatim, Kombes Susatyo Jabat Kapolres Jakpus

Pernah jadi Kapolres Depok

Selama berkarier di kepolisian, Irjen Achmad tercatat pernah menjabat sebagai Kapolres Indragiri Hilir, Kapolres Bengkalis, Wadirreskrimum Polda Riau (2011), dan Sekpri Kapolri Spripim Polri (2012).

Selain itu, Achmad sempat menduduki posisi sebagai Kapolresta Depok Polda Metro Jaya (2012), Analis Kebijakan Madya Bidang Sosbud Baintelkam Polri (2014), dan Dirintelkam Polda Jatim (2015).

Lantas, ia pernah ditugaskan menjadi Kabidkerma Baintelkam Polri pada tahun 2016.

Pada tahun 2020, jenderal asal Jakarta ini diangkat menjadi Karo Analis Baintelkam Polri.

Selanjutnya, ditugaskan menjadi Pati Baintelkam Polri untuk penugasan pada BP2MI pada tahun 2021.

Kini, Irjen Achmad Kartiko didapuk menjadi Kapolda Aceh, menggantikan dijabat Irjen Ahmad Haydar yang memasuki masa pensiun.

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, TribunnewsWiki.com/Rakli Almughni)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini