News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Presiden Jokowi Dijadwalkan Kunjungan ke Luar Kota Saat Prabowo dan Gibran Daftar Pilpres ke KPU

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI Presiden Jokowi usai meresmikan tambak Budidaya Udang Berbasis Kawasan (BUBK) di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Kamis (9/3/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meresmikan sejumlah proyek infrastruktur pada Minggu ini.

Diantaranya meresmikan Bandara Mentawai di Sumatera Barat pada Rabu 25 Oktober dan peresmuan Tol Prabumulih-Indralaya di Sumatera Selatan pada Kamis 26 Oktober 2023.

"Kan Rabu ke Sumbar, Kamis ke Palembang," kata Basuki di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, (23/10/2023).

Selain itu, Jokowi juga akan melakukan Groundbreaking bandara di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur, pada 1 November mendatang.

"Tanggal 1 mungkin, 1 November," katanya.

Untuk diketahui pada Rabu 28 Oktober mendatang Putra sulung Presiden Jokowi Gibran Rakabuming dijadwalkan akan mendaftar sebagai Cawapres mendampingi Prabowo Subianto ke KPU.

Sebelumnya Pasangan bakal Capres dan Cawapres dari KIM, yakni Prabowo Subianto dan anak Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka bakal mendaftar ke KPU pada Rabu (25/10/2023) mendatang.

"Pada tanggal 25 Oktober kita akan daftar ke KPU," ujar Prabowo Subianto, Minggu (22/10/2023).

Pendaftaran itu menyusul pengumuman Gibran yang secara resmi ditetapkan sebagai bacawapres KIM mendampingi Prabowo.

Penetapan itu disampaikan langsung oleh Prabowo Subianto di Kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).

"Mengusung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden Koalisi Indonesia Maju 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai Calon Wakil Presiden," ujarnya.

Katanya, penunjukan Gibran sebagai bakal cawapres sudah disetujui oleh 8 partai yang tergabun dalam KIM, yakni: Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Gelora, Partai Bulan Bintang, Partai Garuda Republik, dan Partai Prima.

Menurut Prabowo, para ketua umum dan sekretaris jenderal (sekjen) para partai yang langsung menyetujui penunjukan Gibran sebagai bakal cawapres ini.

Baca juga: JPPR Soroti Belum Ada Revisi PKPU Pascaputusan MK, Bagaimana Pendaftaran Prabowo dan Gibran ke KPU?

"Baru saja koalisi indonesia maju yg terdiri dari 8 partai politik, yang dihadiri lengkap oleh ketua umum masing-masing dan sekretaris jenderal masing-masing, kita telah berembuk secara final, secara konsensus," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini