News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bisa Terinfeksi Virus, Laki-Laki Juga Butuh Vaksinasi HPV

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi kanker serviks.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selain menyebabkan kanker serviks pada perempuan, virus Human Papillomavirus (HPV) ini bisa menyebabkan munculnya berbagai penyakit kulit atau kelamin lain.

Penyakit kulit atau kelamin yang disebabkan oleh virus HPV ini bisa dialami oleh perempuan mau pun laki-laki.

Karenanya, bukan hanya untuk perempuan, vaksin HPV juga dibutuhkan oleh laki-laki.

Hal ini diungkapkan oleh Dokter Spesialis Kandungan dan Kebidanan, dr. Keven Tali, Sp. OG.

"Vaksin (HPV) bukan hanya untuk wanita," tegasnya dalam media briefing di Jakarta, Jumat (17/11//2023).

Beberapa penyakit yang bisa muncul dari infeksi HPV pada laki-laki seperti kanker penis, kanker anus dan kanker kerongkongan (orofaring).

"Tadi ada kanker penis, anus, kerongkongan, itu laki-laki juga punya. Virus itu menular dari orang ke orang lain lewat hubungan seksual," jelasnya.

Selain itu, laki-laki punya penis sebagai sarana penularan.

"Karena virus HPV ini masuknya ke dalam, ke serviks. Liang vagina 10 senti, apakah ada benda lain yang hidup bisa mencapai sana?

Karena itu laki-laki penting (vaksin HPV)," tegasnya.

Vaksin pada laki-laki bisa dimulai sejak usia anak-anak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini