Dengan dikeluarkan surat ini kemudian ditindaklanjuti dengan perekrutan dan pendidikan para calon anggota Kowal yang menghasilkan 12 orang perwira.
Anggota KOWAL pertama kali dilantik oleh Kasal Laksamana Muda TNI RE. Martadinata di Mabes AL, Jalan Gunung Sahari 67, Jakarta pada 5 Januari 1963.
Dilantiknya para anggota KOWAL pada saat ini ditetapkan menjadi hari jadi Kowal.
Pada awalnya, KOWAL merupakan Korps yang berdiri sendiri.
Namun seiring berjalannya waktu, pembinaan profesi anggota Kowal dilakukan sesuai ketentuan prajurit TNI AL umumnya, namun pembinaan kodrat kewanitaan tetap berada di bawah pembinaan khusus Kowal.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)