Prabowo Terima NasDem Gabung Koalisi
Presiden Terpilih RI, Prabowo Subianto menerima partai NasDem untuk bergabung ke dalam Koalisi Indonesia maju.
Eks Danjen Kopassus itu bersepakat akan menjalin kerja sama dengan partai besutan Surya Paloh tersebut.
Penegasan tersebut, disampaikan Prabowo seusai didatangi Ketum Partai NasDem Surya Paloh di rumah Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara IV, Kebayoran, pada Kamis (25/42024) sore.
"Kita sepakat, sepakat bahwa kita akan bekerjasama untuk sebesar-besarnya kepentingan rakyat Indonesia," ucap Prabowo dalam konferensi pers bersama Surya Paloh.
Baca juga: BREAKING NEWS: Surya Paloh Umumkan NasDem Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Ketua Umum Partai Gerindra itu pun menyatakan komunikasi intensif antara Surya Paloh dan dirinya sudah terjalin sejak lama. Sejauh ini, komunikasi berlangsung secara produktif hingga pertemuan pada hari ini.
"Semua kekuatan yang bisa bergabung untuk bekerja untuk rakyat, memberi suatu pemerintahan yang kuat dan efektif di tengah dinamika dunia sangat dinantikan rakyat kita," ucapnya.
Di sisi lain, Prabowo pun menyampaikan terima kasih kepada Surya Paloh atas bergabungnya NasDem ke dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.
"Jadi terima kasih Pak Surya, terima kasih NasDem, kita sangat gembira, saudara bersama kita," tutupnya.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Igman Ibrahim)(Kompas.com/Adhyasta Dirgantara)
Baca berita lainnya terkait Kabinet Prabowo-Gibran.