News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

4 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah

Penulis: tribunsolo
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi surat tidak masuk sekolah - Berikut ini beberapa contoh untuk penulisan surat izin tidak mengikuti pembelajaran di sekolah.

TRIBUNNEWS.COM - Simak contoh penulisan surat izin untuk tidak masuk sekolah dalam artikel ini.

Ada berbagai keadaan di mana seorang siswa maupun siswi tidak bisa selalu mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah.

Penyebab tidak masuk sekolah tersebut bermacam-macam, bisa karena sakit, acara keluarga, keadaan darurat, dan sebagainya.

Namun, untuk tidak masuk sekolah para peserta didik perlu untuk membuat surat izin agar dalam presensi tidak kosong.

Berikut adalah contoh struktur penulisan surat izin tidak masuk sekolah yang dapat dijadikan referensi.

Contoh surat izin karena sakit

Jakarta, 22 Agustus 2024

Kepada Yth.
Bapak/Ibu Wali Kelas XI IPA
(Nama sekolah)
(Alamat sekolah)

Perihal: Izin tidak masuk sekolah karena sakit.

Dengan hormat,
Saya selaku orang tua dari:

Nama anak:
Kelas:
Alamat:

Menginformasikan hari ini anak saya tidak bisa mengikuti pembelajaran di sekolah karena sedang sakit diare. Untuk itu saya mohon bapak/ibu wali kelas dapat memberikan izin tersebut.

Baca juga: Contoh Surat Undangan 17 Agustus Formal dan Informal untuk Rapat Persiapan hingga Malam Tirakatan

Demikian surat izin ini saya buat atas perhatian dan izin yang diberikan, saya ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Tanda tangan
Nama orang tua

Contoh surat izin karena acara keluarga (akad nikah kakak/saudara lain)

Surabaya, 13 Agustus 2024

Kepada Yth.
Bapak/Ibu Wali Kelas X IPA
(Nama sekolah)
(Alamat sekolah)

Perihal: Permohonan izin karena acara keluarga.

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini,

Nama orang tua/wali:

Memohon izin bahwa anak saya yang bernama:

Nama anak:
Kelas:

Untuk tidak dapat mengikuti kegiatan belajar di sekolah karena menghadiri acara keluarga.

Atas perhatian dan izin yang diberikan saya ucapkan banyak terima kasih,

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hormat kami,

Tanda tangan orang tua
Nama orang tua

Contoh surat izin karena kegiatan sosial di komunitas

Surakarta, 15 Agustus 2024

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Wali Kelas X IPS
(Nama sekolah)
(Alamat sekolah)

Perihal: Permohonan izin karena kegiatan sosial.

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama orang tua/wali

Melalui surat ini, anak saya yang bernama () di kelas X IPS tidak dapat hadir di sekolah pada hari ini, karena mengikuti kegiatan sosial yang diadakan oleh komunitas setempat.

Kami harap bapak/ibu wali kelas dapat memahami alasan ini.

Atas pengertian dan izin yang diberikan, saya ucapkan terima kasih.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hormat kami,

Tanda tangan orang tua
Nama orang tua

Contoh surat izin mengikuti perlombaan

Malang, 11 Agustus 2024

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Wali Kelas X IPA
(Nama sekolah)
(Alamat sekolah)

Perihal: Permohonan izin karena mengikuti lomba.

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Dengan hormat,
Saya selaku orang tua dari:

Nama anak:
Kelas:

Izin memberikan kabar bahwa anak saya tidak dapat mengikuti pembelajaran di sekolah karena harus menghadiri perlombaan di Kabupaten.

Atas perhatian dan izin yang diberikan saya ucapkan banyak terima kasih,

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hormat kami,

Tanda tangan orang tua
Nama orang tua

(mg/Kirana Atsiila)

Penulis adalah peserta magang dari Universitas Sebelas Maret (UNS)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini