Terutama, pakaian khas Prabowo Subianto yang berkantung depan empat buah.
“Ya, di sini tempat jahit pakaiannya Pak Prabowo,” ujar pria itu.
Pria asal Purwodadi, Jawa Tengah itu pun menceritakan awal mula dirinya bisa kenal dan dipercaya oleh Prabowo sebagai ahli jahit pakaiannya.
Pak Bun berkisah perjumpaannya dengan Prabowo dimulai pada tahun 1997-1998.
Saat itu, dirinya merupakan penjahit khusus untuk keluarga Cendana atau Presiden Kedua RI, Soeharto.
Selepas peristiwa reformasi 1998, Pak Bun lama tak berjumpa dengan Prabowo, hampir lima tahun.
Barulah pada awal 2004 atau setelah Prabowo tinggal di Hambalang, Kabupaten Bogor, ia kembali berjumpa dengan mantan Pangkostad itu.
Saat itu lah Pak Bun mulai dipercaya menjadi penjahit khusus untuk Prabowo.
Sejak itu pula ia menjahit semua baju yang dipakai Prabowo.
”Ya jadi penjahitnya Bapak (Prabowo), sudah hampir 20 tahunan lah,” ujar Pak Bun sambil mempersilakan menyeruput kopi hitam. (Tribunews.com/Yud).