News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Profil dan Sosok

Kombes Pol Dr. Ahrie Sonta Nasution, S.I.K, M.Si

Penulis: Sri Juliati
Editor: Bobby Wiratama
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution adalah seorang perwira menengah Polri yang menjadi kandidat ajudan Presiden Prabowo Subianto.

TRIBUNNEWS.COM - Komisaris Besar Polisi Doktor atau Kombes Pol Dr. Ahrie Sonta Nasution, S.I.K, M.Si adalah seorang perwira menengah (Pamen) di Kepolisian Republik Indonesia (Polri). 

Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution menjabat sebagai Sekretaris Pribadi Kapolri Staf Pribadi Pimpinan Polri atau Sekpri Kapolri Spripim Polri.

Terbaru, Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution menjadi salah satu kandidat ajudan Presiden RI Prabowo Subianto dari Polri.

Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution memiliki rekam jejak tak main-main selama mengabdi di Korps Bhayangkara.

Bahkan ia menjadi polisi pertama yang meraih gelar doktor di bidang Ilmu Kepolisian.

Nama Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution sempat menjadi sorotan saat menjadi satu-satunya pamen Polri yang mendampingi Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) sebagai calon Kapolri di Komisi III DPR pada Januari 2021.

Kehidupan Pribadi

Ahrie Sonta Nasution

Kombes Pol Ahrie Sonta Nasution lahir pada 2 April 1981 sehingga saat ini, usianya 43 tahun.

Ia memiliki istri yang bernama Thia Sonta. Keduanya dikaruniai 3 anak.

Pendidikan

Kombes Ahrie Sonta merupakan lulusan Akademi Polisi (Akpol) 2002.

Di Akpol 2002, Ahrie Sonta satu angkatan dengan Wadirreskrimsus Polda Banten, Kombes Pol Sigit Haryono dan Kombes Andi Sinjaya Ghalib, pamen Baintelkam Polri.

Kombes Ahrie juga tercatat insan Bhayangkara yang berprestasi baik di bidang akademis.

Ia adalah lulusan Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) pada tahun 2008.

Baca juga: Kombes Pol Dr. Ahrie Sonta Nasution

Kemudian, dia melanjutkan pendidikannya di Dikjur Pamen SDM Polri pada tahun 2015 dan Sespimen Polri tiga tahun kemudian.

Ia sukses meraih gelar Doktor Ilmu Kepolisian di tahun 2018 sehingga menjadikannya sebagai polisi pertama yang meraih gelar doktor di bidang Ilmu Kepolisian.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini