Oleh karena itu, ia mengatakan Polri akan bergerak cepat.
Ia juga berterima kasih bahwa dari proses yang ada, Polri dan Kementerian Komdigi sepakat melakukan penegakan hukum terhadap siapapun.
"Sesuai dengan arahan Presiden bahwa tindak tegas siapapun, jangan sampai rakyat jadi korban dan kemudian kita harus potong mata rantainya," kata Sigit.
"Oleh karena itu tentu kami akan bekerja keras bersama-sama dengan teman-teman dari PPATK, dengan OJK, sehingga seluruh aliran dana, seluruh alat bayar yang digunakan dan jaringan yang ada bisa kita urai satu per satu," sambung dia.