SENSO saat ini diperjual belikan di beberapa platfrom seperti KuCoin, Poloniex, dan Bittrex.
Terakhir ada CryptoPlanes (CPAN), rilis pada Oktober 2021, CPAN yang dibangun di Binance Smart terinspirasi dari CryptoCity Metaverse game yang memungkinkan penggunanya mendapatkan hadiah dengan memainkan pesawat NFT.
Dengan misi utama memenangkan pertarungan untuk menerima hadiah, CPAN didesain dengan berbagai mode permainan seperti PvP, PvC, dan mode pelatihan. sejauh CryptoPlanes (CPAN), hanya dijual di PancakeSwap.
Beberapa koin Metaverse diatas bisa menjadi refrensi bagi Anda yang binggung ingin berinvestasi dengan mata uang digital. Meski begitu Anda juga harus mempertimbangkan beberapa hal sebelum melakukan investasi agar nantinya tidak mengalami kerugian.
Pamor NFT Naik Daun, Ini Dia Sederet Marketplace NFT Asal Tanah Air
Fenomena Ghozali Everyday yang belakangan menjadi perbincangan hangat netizen tanah air, membuat popularitas NFT semakin meroket dan banyak dicari.
Seakan latah tak sedikit masyarakat Indonesia yang mengikuti jejak dari Ghozali dengan harapan dapat meraup cuan dengan jumlah yang fantastis. NFT merupakan sertifikat digital atas kepemilikian karya seni yang diperjualbelikan.
Dikutip dari Forbes, meski termasuk kedalam mata uang digital namun namun NFT berbeda dengan bitcoin dkk. Hal ini dikarenakan nilai satu digital art NFT tidak sama dengan digital art NFT lain, sehingga tidak dapat dipertukarkan seperti bitcoin. Oleh karenanya NFT disebut sebagai Non-fungible.
Baca juga: Kirim Foto Selfie KTP untuk NFT Langsung Diblokir
Umumnya NFT diperjuabelikan di sebuah marketplace. Sejauh ini OpenSea adalah salah satu marketplace NFT terpopuler di dunia. Meski tak sepopuler OpenSea, Indonesia juga memiliki marketplace karya anak bangsa, terlebih marketplace ini sudah memiliki izin resmi,
Platfrom e-commerce yang pertama ada TokoNFT.io, market place satu ini dibuat oleh PT Toko Karya Digital pada November tahun 2021 lalu.
TokoNFT.io, diklaim memiliki fitur unggulan seperti Staking, Metaverse dan NFT Fragmentation. Bahkan TokoNFT turut menghadirkan sebuah token yang akan memfasilitasi pengguna untuk melakukan segala macam transaksi, governance dan staking reward.
Selanjutnya ada Paras.id didirikan pada akhir Desember 2020. Paras.id diklaim dapat memperjual belikan digital art cards atau karya seni digital dalm bentuk kartu bergambar.
Mengutip dari lama resminya, Paras.id menggunakan cryptocurrency NEAR sebagai media pertukaran antara pencipta dan kolektor dalam bertransaksi.
Tak mau ketinggalan, TokoMall.io, marketplace ini menjadi pionir terciptanya berbagai marketplace buatan anak negeri. Sesuai dengan visi misi TokoMall.io akan membantu creator memperjualbelikan karya seninya.
Baca juga: NFT Laris Manis, CEO OpenSea Devin Finzer dan Alex Atallah Dapat Gelar Crazy Rich Dunia