TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Mendekati liburan Natal dan Tahun baru, jumlah kunjungan warga dari luar Bali ke dalam, terpantau mengalami peningkatan.
Hal itu bisa dilihat dari peningkatan data penumpang yang datang di terminal Ubung, Denpasar dalam sepekan terakhir.
Dalam jangka waktu 19-23 Desember, sebanyak 6.835 penumpang yang datang ke Bali, dengan rata-rata 1.300 penumpang setiap harinya.
Kedatangan ini meningkat tajam dibandingkan hari-hari biasanya.
"Biasanya dibawah seribu. Ini meningkat karena liburan natal dan tahun baru," ujar seorang petugas Dinas Perhubungan (Dishub) saat ditemui di Kantor Dishub terminal Ubung, Rabu (24/12/2014) siang.
"Kalau data hari ini belum masuk rekapan totalnya, tapi sejauh ini masih sama dengan beberapa hari kemarin," tambahnya.