News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jalan Raya Semarang - Purwodadi Terendam Banjir Hampir Satu Meter

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Air banjir menggenangi jalan Raya Semarang - Purwodadi tepatnya KM 22,6, Desa Cabean, Kecamatan Karangawen, Demak, Jawa Tengah.

Laporan Reporter Tribun Jateng, Puthut Dwi Putranto

TRIBUNNEWS.COM, DEMAK - Danramil Karangawen, Kapten Arh Jayadi, menuturkan, air sungai Cabean yang meluber ke pemukiman warga sekitar tanggul aliran arusnya cukup deras.

Sehingga air yang sebelumnya melintas di persawahan, begitu cepat telah membanjiri pemukiman warga desa setempat.

Bahkan, lanjut dia, tak berselang lama, air telah memenuhi sepanjang jalan Raya Semarang - Purwodadi tepatnya KM 22,6, Desa Cabean, Kecamatan Karangawen, Demak, Jawa Tengah.

" Ketinggian air di jalan raya maksimal 70 cm sepanjang kurang lebih 400 meter. Jalan situ hingga kini masih macet akibat pengendara kesulitan melintas. Perbaikan tanggul yang belum apa-apa langsung diterjang oleh derasnya air, " jelas Jayadi, Jumat (16/01/2015) malam.

Dia menyampaikan, warga saat ini belum mengungsi lantaran banjir masih dalam taraf aman. Sementara pihak Kodim, Polres, BPBD serta relawan masih siaga di lokasi.

" Dapur umum dari BPBD ditempatkan di posko bencana UPTD Pengairan Karangawen, " jelasnya.

Warga Desa Rejosari, Bintang Cholied (30), menuturkan, air mulai memasuki pemukiman desa sekitar pukul 15.30 WIB. Kemudian air meluap ke jalan raya sekitar jam 17.30.

" Kalau ketinggian air yang membanjiri desa maksimal 60 cm. Dukuh Wangun dan Dukuh Cabean yang kebanjiran karena dekat lokasi tanggul, " imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini