Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUNNEWS.COM,MALILI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur, keciprat dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp. 13 M lebih untuk memperbaiki jaringan irigasi desa.
Kepala Dinas Pertanian Perkebunan dan Peternakan (PPP), Muharif, mengatakan Selasa (20/1), untuk tahun ini, alokasi dana untuk kegiatan perbaikan Jides di seluruh wilayah Luwu Timur sebesar Rp 13.200.000.000 seluas 12.000 ha dari kegiatan Dekonsentrasi Satker Dinas TPH Provinsi Sulsel yang dibiayai dana APBN melalui Direktorat Jendral Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian.
Ia menambahkan program peningkatan produksi pertanian khususnya tanaman pangan terus menjadi prioritas pemerintah diseluruh level.
“diharapkan melalui program ini indeks pertanaman dapat meningkat menjadi minimal 200 persen pertahun “ tandasnya