News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Riders Ducati Terkesima Tak Menemukan Jalan Rusak Selama Touring di Pulau Bangka

Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rider Ducati dari DDOCI melakukan touring di Pulau Bangka, Minggu (28/8/2016).

Laporan Wartawan Bangka Pos, Deddy Marjaya

TRIBUNNEWS.COM, SUNGAILIAT - Sebanyak 35 riders dari klub motor Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) menyambangi Pulau Bangka melakukan touring selama 3 hari mulai 26 hingga 28 Agustus 2016.

Sejak tiba dari Palembang, para rider yang menggunakan motor ber-cc besar ini sudah merasakan sensasi mulusnya jalan-jalan raya di Pulau Bangka dengan pengawalan dari anggota Ditlantas Polda Kepulauan Bangka Belitung menggunakan motor patroli.

"Luar biasa sepanjang jalan kami tidak menemui jalan yang rusak. Bahkan saat malam antar Muntok-Pangkalpinang kami bisa memacu penuh motor kami karena jalan sepi dan mulus," kata Heru Prakoso, Ketua DDOCI ditemui Minggu (28/8/2016).

Sejumlah objek wisata di Pulau Bangka pun menjadi tempat kunjungan mereka.

Mulai dari Puri Tri Agung hingga pantai-pantai sepanjang Pangkalpinag, Sungailiat dan Belitung.

Keindahan alam Pulau Bangka sangat berkesan sekali. Apalagi sebagian besar rider Ducati ini belum pernah berkunjung ke Pulau Bangka.

"Sangat indah alamnya baik pantai maupun kawasan wisata lainnya seperti Puri Tri Agung. Kalau ada kesempatan pasti kami akan kembali kesini," kata Heru

Heru menambahkan bahwa ide melakukan touring ke Pulau Bangka ini dilakukan usai menghadiri kegiatan Harley Davidson di Palembang.

Dari Palembang langsung melanjutkan perjalanan ke Pulau Bangka menggunakan kapal feri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini