Selain itu di Trenggalek benar-benar berada di urat nadi kehidupan masyarakat.
Setiap persoalan masyarakat harus diberikan solusi yang tepat.
“Misalnya petani tidak panen jika tidak diberi pupuk sesuai cuaca, apakah akan palawija atau padi,” ujar Emil.
Selain Emil kerap terjun langsung untuk menghadapi masalah banjir dan tanah longsor.
Suami Arumi Bachin ini menganggap banyak pengalaman luar biasa yang akan jadi bekal mendatang.
“Meski tidak semua persoalan bisa selesai semua, tapi yang besar-besar relatif bisa kita selesaikan dengan ilmu pengetahuan,” kenangnya.
Emil tetap bercita-cita, Trenggalek menjadi terdepan di pesisir Jawa Timur.
Ia bersyukur saat ini pelabuhan perintis niaga di Teluk Prigi telah selesai dibangun.
Jalan ujung barat yang berbetasan dengan Pacitan ke Prigi juga sudah bagus.
“Walau tahun ini baru akan tuntas semua, ini sebuah kebahagiaan,” pungkas Emil.