News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sitinggal Nonton TV, Sebagian Rumah Warga Sleman Ini Amblas ke Sungai Terbawa Longsor

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sutopo menunjukkan bagian dapur rumahnya yang ambrol akibat derasnya hujan pada Sabtu (23/03/2019) malam

Laporan Reporter Tribun Jogja Alexander Ermando

TRIBUNNEWS.COM - Sebagian bangunan rumah milik Sutopo, warga Dusun Jenengan RT 04/19, Pondokrejo, Tempel rontok ke tanah. Peristiwa tersebut terjadi saat hujan deras melanda pada Sabtu (23/03/2019) malam.

Saat Tribunjogja.com mendatangi rumah Sutopo pada Minggu (24/03/2019) siang, sisa-sisa longsoran tersebut masih terlihat jelas. Lokasinya di belakang bangunan rumah, persis di pinggir kali.

Sutopo menceritakan bahwa saat itu ia sedang berada di ruang tengah menonton televisi. Ia juga baru saja menidurkan anaknya yang kecil.

"Saat itu sekitar jam 8 malam, tiba-tiba suara gemuruh keras datang dari belakang rumah. Begitu saya ke situ, sebagian alat dapur sudah jatuh," tutur bapak dua anak ini.

Segera setelah kejadian, Sutopo lalu mendatangi Lurah setempat. Mereka akhirnya langsung mengontak BPBD Sleman untuk membantu proses penanganan longsor tersebut.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Sleman Makwan sebelumnya juga telah menginformasikan terkait kejadian yang dialami Sutopo.

Sebagai langkah darurat, petugas TRC BPBD Sleman dibantu warga setempat memasang terpal di bagian atas longsoran. Hal tersebut untuk mencegah air hujan tercurah dan menyebabkan longsoran susulan.

"Kami pasangi garis pengaman juga di sekitar bekas longsoran," kata Makwan via pesan singkat pagi tadi.(tribunjogja)

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Ditinggal Nonton Televisi, Dapur Rumah Sutopo Ambrol, Perkakas Berjatuhan ke Sungai

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini