Saya berharap babi hutan tersebut ditangkap kalau bisa sampai mati, karena sudah menyerang manusia," ujar Edi Maryanto.
Pemburu Diserang Babi Hutan
Lain lagi yang terjadi di Kota Bandung Barat. Seorang warga bernama Yono (40) asal Kampung Kadalmoyan RT 1 RW 11, Desa Buninagara, Kecamatan Sindangkerta mengalami luka robek setelah diseruduk oleh seekor babi hutan
Ceritanya Yono berusaha memburu babi hutan itu saat melintas di dekat sawahnya. Namun justru ia diserang. Korban pun kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cililin.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Barat, Hernawan mengungkapkan dari dokter Hidayat yang bertugas di RSUD Cililin, korban Yono saat itu sedang berada di sawah, kemudian ada seekor babi hutan yang tersesat.
"Yono pun langsung memburunya namun babi itu justru menyerang balik," katanya melalui pesan whatsapp, Sabtu (31/3/2018).
Hernawan pun menyebut korban mengalami luka robek pada paha bagian kanan atas, tangan kiri, dan patah tulang terbuka di lengan bawah kiri.
"Korban pun dirujuk ke RS Dustira untuk mendapatkan penanganan luka awal," ujarnya.