TRIBUNNEWS.COM - Ledakan diduga berasal dari bom terjadi di Polrestabes Medan, Rabu (13/11/2019) pagi.
Dilansir dari tayangan Kompas TV, asap putih nampak membumbung tinggi di Polrestabes Medan sekitar satu jam yang lalu.
Sejumlah masyarakat dan petugas polisi berseragam nampak berhamburan keluar ke sebuah halaman parkir.
Kapanikan nampak terjadi.
Belum diketahui sumber ledakan tersebut.
Menurut laporan wartawan Kompas TV, keamanan di Polrestabes Medan sangat ketat lantaran hanya berlaku buka tutup satu portal saja.
• Live Streaming Suasana Polrestabes Medan Seusai Ledakan Bom
• Breaking News - Ledakan Diduga Berasal dari Bom Terjadi di Polrestabes Medan
Bahkan, menurut reporter, sepekan yang lalu narkotika yang disembunyikan di dalam nasi bungkus pun bisa tertangkap.
Sehingga diduga pelaku masuk ke area Polrestabes Medan tanpa menggunakan kendaraan atau berjalan kaki lantaran lolos pemeriksaan keamanan.