TRIBUNNEWS.COM - Jagat maya di Twitter kembali heboh dengan video seorang penjual es gepeng yang mencuri di minimarket.
Rupanya, ia kedapatan mencuri oleh seorang polisi.
Saat diinterogasi, polisi pun tidak jadi melaporkan dan terenyuh mendengar cerita dari penjual es tersebut.
Video itu menjadi viral seusai diunggah oleh akun Twitter bernama @Aryprasetyo85 pada Kamis (27/2/2020).
Hingga Sabtu (29/2/2020), video tersebut sudah disukai 5.327 ribu dan di retweet 3.436 ribu warganet.
Dari penelusuran Tribunnews.com, polisi yang menolong 'pencuri' itu bernama Bripka Windo Nur Suhud.
Windo, sapaannya, merupakan Banit Intelkam yang bertugas di Polsek Pekalongan Selatan.
Pria yang tinggal di Kuripan Yosorejo, Pekalongan Selatan itu membenarkan adanya kejadian tersebut.
Ia menjelaskan alasannya tidak melaporkan pria itu karena tidak tega mendengar kisahnya.
Saat itu usia bayinya sekitar 6 bulan dan uang untuk membelikan susu pun masih kurang.
"Kejadian itu terjadi pada Selasa, 29 Oktober 2019 lalu, tepatnya di Alfamart Jalan Hos Cokroaminoto, Kuripan Lor, Pekalongan Selatan," tutur Windo kepada Tribunnews.com, Jumat (28/2/2020).
Baca: Kisah Viral Pria Curi Susu demi Anaknya Terdengar sampai ke Ganjar Pranowo, Tolong Dinsos Jateng
Meski kejadian sudah berlangsung pada tahun lalu, namun Windo masih ingat kejadiannya secara rinci.
Windo pun menuturkan kronologi kejadian yang sebenarnya kepada Tribunnews.com.
Saat itu istri Windo sedang berbelanja di sebuah minimarket, kemudian ia melihat seorang pria paruh baya memasukan satu kotak susu ke tasnya.