Fariz menyebutkan, korban bisa sampai ke kolam ikan milik kakeknya, yang terletak persis di samping rumahnya ini diduga karena hendak mengambil mainan.
"Saat ditemukan ada mainan di tengah kolam ikan, diduga si anak ini hendak menjangkau mainannya ini namun terpeleset hingga nyebur ke dalam kolam ikan," sebut Fariz.
Fariz menambahkan, ayah korban saat ini bekerja di Kota Bandung, sedangkan ibunya mengurus rumah tangga.
Baca: Dukun Cabul di Depok Beraksi, Kliennya Diminta Buka Baju Lalu Gerayangi Tubuh saat Mandi Kembang
Atas kejadian ini, pihak keluarga menganggap musibah dan menolak untuk dilakukan autopsi.
"Ayahnya masih di Bandung, kerjanya memang di Bandung, tadi sudah dikabari tapi sekarang belum datang. Ibu dan pamannya masih shok di dalam," kata Fariz.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Ibu Ketiduran, Balita 3 Tahun Ditemukan Sudah Mengambang di Kolam Ikan