News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cerita 4 Penggali Kubur di Bima Temukan Perhiasan Emas yang Diduga Peninggalan Zaman Kerajaan

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cincin perak berbentuk lampu aladin merupakan salah satu temuan warga saat menggali kubur, di Kota Bima, Rabu (15/9/2021).

Saat menggali, secara tidak sengaja penggali kubur menemukan dua tengkorak manusia.

"Di dekat tengkorak itu mereka menemukan dua cincin, satu cincin emas, satu cincin perak kayak model (lampu) Aladin, dua gelang emas, dan satu kayak tempat tusuk konde," kata Munawar, menjelaskan via telepon, Sabtu (18/9/2021).

Cincin emas berbentuk mahkota merupakan salah satu temuan warga saat menggali kubur, di Kota Bima, Rabu (15/9/2021). (Dok. Dibud Kota Bima)

Benda-benda tersebut kemudian dikumpulkan dan disimpan sementara di rumah warga.

Menurut pengakuan hampir semua warga di sana, penemuan benda-benda arkeolog bukan pertama kali.

Penemuan serupa sudah berlangsung puluhan tahun.

Karena sejak zaman kerajaan, warga di daerah tersebut banyak membuat batu bata.

Sehingga penggalian tanah dilakukan sejak puluhan tahun silam.

Warga kerap menemukan benda-benda yang diduga peninggalan zaman kerajaan.

Saat datang ke rumah warga yang menemukan benda tersebut, Munawar meminta mereka tidak menjualnya ke kolektor luar.

"Sekiranya ada niat untuk menjual ke luar kami minta warga mengkonfirmasi ke kami," katanya.

Bila hendak dijual, sebaiknya barang diperiksa dahulu di pegadaian untuk mengetahui karat emasnya.

"Sebab ada isu kolektor luar siap membeli dengan harga ratusan juta, itu tidak benar," katanya.

Cincin dan gelang emas yang ditemukan warga saat menggali kubur di Kelurahan Jatibaru Timur, Kecamatan Asakota, Kota Bima, Rabu (15/9/2021). (Dok. Dibud Kota Bima)

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bima juga sudah memberikan pencerahan ke warga.

Jika benda itu diberikan kepada pemerintah, mereka akan memberikan sertifikat kepada penemunya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini