TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim SAR hingga saat ini masih melakukan proses evakuasi korban yang tertimbun longsoran di Jalan Raya Cipanas-Puncak, Desa Cibereum, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Kamis (24/11/2022).
Dalam evakuasi korban yang tertimbun, Tim SAR gabungan membagi menjadi dua kelompok agar pencarian berjalan maksimal.
Kelompok pertama, melakukan pencarian di titik angkot tertimbun.
Baca juga: 7 Orang Guru TK Tertimbun Tanah Longsor di Jalan Raya Cipanas-Puncak Cianjur, Begini Kronologinya
Kemudian, kelompok kedua, melakukan pencarian di bawah bangunan Warung Sate Shinta.
Untuk membuat proses evakuasi pencarian, saat ini, garis polisi pun telah dipasang memanjang di areal material longsor yang masih gembur untuk menghalangi mobilitas warga yang hendak melihat prosea evakuasi.
Proses evakuasi yang dikakukan oleh Tim SAR gabungan juga, membuat arus lalu lintas di sekitaran jalan ini menjadi tersendat pasalnya saat ini jalur dilakukan pemberlakuan buka tutup.
Bahkan, kemacetan yang terjadi ini pun terpantau sangat panjang.
Namun, beberapa saat, arus lalu lintas di jalan yang masih tertimbun tanah longsor menjadi lancar, lantaran, Presiden RI Joko Widodo melintasi jalan ini yang dikabarkan akan meninjau beberapa lokasi pengungsian gempa bumi Cianjur.
Joko Widodo yang bersama iring-iringannya melintas dengan lancar di Jalan Raya ini yang juga sedang ada proses evakuasi.
(TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat)