Ketiga korban tersebut adalah ayah berinisial AA (58), ibu berinisial HR (54), dan anak perempuan pertama berinisial DK (25).
Dilansir TribunJogja.com, di tempat kejadian perkara (TKP) telah dipasangi garis polisi.
Dalam proses olah TKP polisi juga dibantu oleh petugas Inafis.
Tiga jenazah ini ditemukan oleh anak kedua korban dan pembantu sekitar pada Senin (28/11/2022) sekitar pukul 07.30 WIB.
Mereka melaporkan kejadian ini ke Polsek Mertoyudan dan langsung diterjunkan tim untuk mengolah TKP.
Hal ini diungkapkan oleh Plt Kapolresta Magelang, AKBP Mochammad Sajarod Zakun.
"Pagi tadi, saya mendapatkan telepon dari Polsek Mertoyudan bahwasanya ada informasi dari masyarakat yang meninggal dunia sebanyak tiga orang."
"Kebetulan yang meninggal tersebut masih dalam satu keluarga. Sehingga, kami menerjunkan tim untuk melaksanakan dan mengolah TKP, karena ini berkaitan dengan orang meninggal dunia," jelasnya, dikutip dari TribunJogja.com.
Setelah dilakukan olah TKP, para korban diduga meninggal karena keracunan.
"Dugaan awal korban meninggal karena keracunan, keracunan zat kimia apa, kita masih dalam penyelidikan. Di mana, ditemukan minuman yakni dua gelas teh, dan satu gelas es kopi," ujarnya.
Saat ini sudah ada satu terduga pelaku yang diamankan dan akan menjalani proses penyelidikan.
2. Polisi Tangkap 5 Pelaku Kasus Pembunuhan Pelajar SMK di Medan, Berawal dari Tawuran Antar Sekolah
Polrestabes Medan menangkap dan menetapkan lima tersangka kasus pembunuhan terhadap seorang pelajar SMK Negeri 9 Medan.