"Jadi para pelaku itu ada yang bawa senjata tajam, tapi kalau yang standby di atas motor itu hanya membawa tongkat baseball," ucapnya.
Setelah gerombolan motor itu pergi, Rahmat langsung masuk ke dalam gang dan saat itu sudah banyak warga yang menolong korban termasuk keluarganya, lalu korban dibawa ke rumah sakit.
"Informasinya (korban) meninggal di rumah sakit, tapi saya gak tahu pasti," ujar Rahmat.
Kasatreskrim Polres Cimahi, AKP Luthfi Olot Gigantara membenarkan terkait kejadian pembacokan itu.
Hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus tersebut.
"Masih dilakukan penyelidikan," kata Luthfi melalui pesan singkat.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Seorang Pemuda Tewas Dibacok Gerombolan Bermotor di Cimahi, Sedang Nongkrong di Dalam Gang