Akibatnya warga pun terpaksa harus dievakuasi, dan diamankan ke Distrik Kenyam, Ibu Kota Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, dilansir Tribun-Papua.com.
Baca juga: Polisi Tangkap Anggota KKB yang Terlibat Sejumlah Kasus di Yahukimo
"Ada 156 warga Nogoloit mengamankan diri ke Kenyam, mereka sementara ditampung di Gereja Siloam," ujarnya, Rabu (31/5/2023).
AKBP Rio Alexander Panelewen menyebut, KKB Papua meminta uang ke warga dengan memaksa.
Mereka menodongkan senjata dan langsung memasuki hunian warga.
Karena itu, warga meminta aparat keamanan untuk mengevakuasi mereka ke dalam kota Kenyam agar mereka tidak menjadi korban KKB.
"Mereka (KKB) sempat masuk ke toko terus todong senjata untuk minta uang," kata Rio.
(Tribunnews.com/Garudea Prabawati) (Tribun-Papua.com)