Apalagi, pacar pelaku sekaligus sahabat Nila diketahui hendak dipulangkan oleh perusahaan karena suatu permasalahan.
Nila dituduh membocorkan rahasia sahabatnya itu hingga akhirnya diketahui pihak perusahaan.
Di sisi lain, kata Miftahudin, kata teman Nila berdasarkan curhatan korban, Nila pernah bercerita bahwa pacar dari pelaku itu berubah sikap kepadanya.
Lanjut dia, pacar pelaku itu kerap buang muka jika bertemu dengan korban.
Dari dua versi tersebut, dalam hal ini, keluarga menyerahkan sepenuhnya kasus tersebut ke pihak kepolisian.
"Keluarga inginnya pelaku ini dihukum seberat-beratnya," ujar dia.
Baca juga: TKW Cantik Tewas di Tangan Sesama TKI, Pelaku Adalah Pacar Sahabat Korban
Ibu Korban: Anak Saya Dimatiin
Tiyem (55) merasakan sedih bercampur marah usai mendapati kabar anak bungsunya yang bekerja sebagai Pekerja Migran Indonesia atau TKW di Malaysia kehilangan nyawa.
Nila Daniati (22) TKW Indramayu itu tewas ditusuk menggunakan benda tajam sebanyak 8 tusukan.
Adapun pelaku penusukan TKW muda berparas cantik itu diketahui adalah pacar dari sahabatnya sendiri berinisial R.
Kejadian nahas itu terjadi di dalam kamar korban pada Rabu (9/8/2023) sekitar 01.00 waktu Malayaia.
Dalam hal ini, Tiyem mengatakan, ia tak bisa memaafkan pelaku.
Tiyem ingin agar pelaku dihukum seberat-beratnya dan mendapat hukuman setimpal.
"Anak kita dipateni, bocah kuen gah kudu mati, pengene kita kuh (Anak Saya Dimatiin, Pelaku juga harus mati, pengennya saya begitu)," ujar Tiyem menggunakan bahasa Indramayu meluapkan emosinya kepada Tribuncirebon.com di rumah duka di Desa Rambatan Wetan, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Jumat (18/8/2023).
Baca juga: Kronologi TKW Asal Indramayu Tewas di Tangan Pekerja Migran, Ditemukan Berlumuran Darah di Kamar Mes