TRIBUNNEWS.COM - Seorang dokter gigi di Kota Bandung, Jawa Barat, diserang seorang pria berinisial SM.
Korban bernama Vissi El Alexandra (28) tersebut, diserang saat berada di tempat prakteknya di ruko Paskal 23, Jalan Pasir Kaliki, Kota Bandung pada Sabtu (22/10/2023) lalu.
Korban diserang dengan dipukul dan ditikam pisau.
Akibatnya, korban mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya.
Aksi penyerangan ini terekam kamera CCTV dan viral di sosial media.
Mengutip TribunJabar.id, Vissi mengatakan, pelaku merupakan pria yang dikenalnya.
Baca juga: Dokter Gigi di Bandung Dianiaya di Klinik, Pelaku Sembunyi dan Memberontak saat Ditangkap
Mulanya, ia mendapat ancaman melalui obrolan di Instagram.
Ia mengatakan, saat kejadian, pelaku menerobos dan memaksa mendatangi tempat kejadian.
"Dia menerobos dan memaksa mendatangi di lantai 3. Benar-benar menempel leher (pisaunya)," ujarnya.
Vissi juga alami trauma setelah mendapatkan tindak penganiayaan tersebut.
"Saya agak trauma menceritakannya," ujar Vissi, Senin (23/10/2023).
Ia pun melaporkan apa yang dialaminya ke Polresta Bandung.
Kombes Budi Sartono selaku Kapolrestabes Bandung mengonfirmasi laporan tersebut.
"Laporan hari Sabtu tanggal 21 Oktober, sekarang anggota masih melakukan penyelidikan dan penyidikan," ujar Budi.
Baca juga: Detik-detik Penangkapan Pelaku Penganiayaan Dokter Gigi di Bandung, Polisi Dobrak Rumah Pelaku