TRIBUNNEWS.COM - Fakta-fakta Gunung Ruang di Tagulandang, Sitaro, Sulawesi Utara, yang kembali erupsi pada Rabu (17/4/2024).
Setelah meletus pada Rabu malam, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menaikkan status Gunung Ruang dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas).
Hal tersebut, disampaikan Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Hendra Gunawan, dalam rilis resmi PVMBG, Rabu.
"Berdasarkan hasil pemantauan visual dan instrumental yang menunjukkan terjadinya peningkatan aktivitas vulkanik, maka tingkat aktivitas Gunung Ruang dinaikkan dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas) terhitung mulai tanggal 17 April 2024 pukul 21.00 Wita," katanya.
Fakta-fakta Gunung Ruang Meletus
1. Terdengar Suara Gemuruh saat Erupsi
Dikutup dari TribunManado.co.id, Kepala PVMBG menjelaskan, erupsi Gunung Ruang pada 17 April 2024 terjadi pertama kali pukul 01.08 Wita.
Adapun ketinggian kolom erupsi diperkirakan mencapai 2.500 m, disertai suara gemuruh serta dentuman.
Pada pukul 05.05 Wita, ketinggian kolom erupsi diperkirakan 1.800 m dari puncak.
Kemudian, pukul 18.00 Wita terjadi erupsi dengan ketinggian mencapai 2.500 m dari puncak.
"Dan kemudian pukul 20.15 Wita kembali terjadi erupsi eksplosif dengan tinggi kolom erupsi teramati berwarna kelabu hingga hitam dengan tinggi sekitar 3.000 m, di atas puncak yang disertai suara gemuruh dan gempa terasa di Pos PGA Ruang," jelasnya lagi.
Baca juga: Video Detik-detik Gunung Ruang Erupsi Disertai Petir Menyambar, 11 Ribu Jiwa Harus Dievakuasi
2. Status Gunung Ruang Naik ke Level IV
Status Gunung Ruang naik dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas).
Kepala PVMBG menyampaikan, kenaikan status Gunung Ruang ini berdasarkan pemantauan visual dan instrumental yang menunjukkan terjadinya peningkatan aktivitas vulkanik.
"Maka tingkat aktivitas Gunung Ruang dinaikkan dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas) terhitung mulai tanggal 17 April 2024 pukul 21.00 Wita," kata Hendra Gunawan.
3. Dampak Letusan Gunung Ruang
Berdasarkan laporan Pusdalops BNPB Gunung Ruang meletus pada Selasa (16/4/2024) malam.
Lokasi terdampak Desa Pumpente dan Desa Patologi di Kecamatan Tagulandang.