Pemilik kos Yati (57) memberikan kesaksiannya. Ia mengaku terakhir bertemu dengan Alfian pada Senin (29/7/2024) malam.
Kala itu Yati melihat Alfian sedang bersama pacarnya.
"Saya ketemu terakhir itu Senin (29/7/2024) malam. Waktu itu, dia sama pacarnya baru pulang dari Pangandaran, habis main," katanya.
Yati melanjutkan ceritanya, Alfian sempat meminta obat kepadanya.
Korban mengeluh sakit di bagian kepala.
"Saya bilang, saya enggak punya. Akhirnya, dia beli sendiri ke apotek di depan."
"Kalau kelihatannya sih waktu itu badannya mah bugar, enggak gimana-gimana. Cuma bilang enggak enak badan sambil megang kepala," jelas dia.
3. Polisi lakukan olah TKP
Petugas dari jajaran Polsek Tawang Polres Tasikmalaya Kota segera menuju lokasi usai menerima laporan sekira pukul 18.00 WIB.
Polisi kemudian memasang garis polisi untuk mengamankan TKP.
"Kami langsung ke TKP, bersama Tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota," tutur Kapolsek Tawang Polres Tasikmalaya Kota, IPTU Deni Susanto.
Jenazah Alfian kemudian dievakuasi ke Kamar Mayat RSUD dr Soekardjo.
Deni Susanto menambahkan, korban sudah dibawa ke kampung halamannya di Garut.
"Jasad korban untuk dimandikan di kediamannya di Garut dan dimakamkan di sana. Jadi, langsung dibawa ke Garut," tandasnya.
Baca juga: Seorang Lansia di Sumut Tewas Dihabisi Tetangga: Pelaku Tersinggung Sering Ditanya Kapan Nikah
4. Ibu dan pacar korban berpelukan
Pemandangan haru terlihat saat jenazah Alfian berada di rumah sakit.