Diketahui, akun TikTok Sadbor86 viral di media sosial karena mendapat banyak gift dari penonton saat live.
Dalam sehari akun tersebut dapat menghasilkan Rp400 ribu hingga Rp700 ribu.
Sebelumnya, Sadbor sempat ditemui di rumahnya dan menjelaskan awal mula live TikToknya viral.
Awalnya, Sadbor bekerja sebagai penjahit keliling di Jakarta dan mencoba mencari penghasilan tambahan dengan live TikTok.
Baca juga: Gunawan Sadbor dari Sukabumi: Dari Penjahit ke Seleb TikTok, Kini Ditangkap Polisi
"Saya awalnya di Jakarta jahit keliling waktu Corona. Saya coba sambil live, tak sadar tiba-tiba saldo di akun Tiktok ada beberapa dolar,” bebernya, Kamis (24/10/2024).
Lantaran penghasilan dari live TikTok cukup besar, Sadbor memutuskan kembali ke kampung halamannya di Sukabumi.
Sadbor mulai fokus mencari uang lewat live TikTok dengan berjoget dan menemukan gerakan khas yang disebut joget ayam patuk.
Tahun 2021, Sadbor mulai mengajak tetangganya live Tiktok setiap hari.
Menurut Sadbor, penghasilan tetangga terbantu dengan live TikTok sehingga mulai banyak yang berminat jadi talent.
"Selama dua tahun live Tiktok, banyak rekan yang terbantu hingga bisa membeli sepeda motor, merenovasi rumah, bahkan ada yang membeli rumah,” tandasnya.
Baca juga: Polisi Tangkap TikTokers Gunawan Sadbor Kasus Dugaan Promosi Situs Judi Online
Banyak komentar negatif tentang aksi Sadbor dan menganggapnya sebagai pengemis online.
Namun, Sadbor tak menghiraukan komentar tersebut dan terus melakukan joget live TikTok.
“Saya selalu bilang sama teman-teman, kalau mau ramai akunnya itu harus kuat. Kalau ramai itu hinaan, hujatan, dan bully-an itu pasti jadi makanan sehari-hari, itu jangan dilawan karena kalau enggak ada mereka, kita enggak akan ramai,” terangnya.
Sebagian artikel telah tayang di TribunJabar.id dengan judul BREAKING NEWS: Gunawan Sadbor Sukabumi yang Viral Joged di Live Tiktok Diamankan Polisi
(Tribunnews.com/Mohay) (TribunJabar.id/Rizal Jalaudin) (Kompas.com/Riki Achmad)