News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ucapan Duka J.K Rowling untuk Kepergian Pemeran Cornelius Fudge di Film Harry Potter Meninggal Dunia

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Robert Hardy sebagai Cornelius Fudge di film Harry Potter and the Order of Phoenix

TRIBUNNEWS.COM - Aktor film Harry Potter, Robert Hardy, meninggal dunia di usianya yang ke 91 tahun.

Robert Hardy dikenal sebagai sosok yang memerankan Cornelius Fudge di film Harry Potter and the Order of Phoenix.

Tak hanya itu, ia juga dikenal sebagai sosok yang memerankan Winston Churchill.

Melansir A.V. Club, Hardy meninggal di rumah peristirahatan para aktor di Denville Hall, London.

Hardy mulai dikenal saat menjadi Minister of Magic Cornelius Fudge di film Harry Potter and the Chamber of Secret.

Di film tersebut, Cornelius Fudge adalah sosok yang sangat meninggikan status politiknya.

Tak hanya itu, Hardy juga dikenal memerankan Siegfried Farnon dalam drama All Creatures Great and Small.

Berita kematian Robert Hardy tentu membuat J. K Rowling, penulis buku Harry Potter, turut bersedih.

Untuk itu, ia mengucapkan perasaan berduka lewat akun Twitternya.

"Aku sangat sedih mendengar berita Robert Hardy. Ia merupakan aktor yang sangat berbakat dan semua kru yang bekerja di Potter mencintainya," tulis Rowling.

Menurut anak-anaknya, Robert Hardy dikenal sebagai sosok yang 'kasar, elegan, bersinar, dan selalu bermartabat,'

Belum diketahui penyebab kematiannya.

Namun, namanya takkan pernah dilupakan oleh para pecinta film.

"Ayah juga dikenal sebagai sosok ahli bahasa yang sangat teliti, seorang seniman, dan pecinta musik. Ia juga dikenal sebagai pemenang dalam bidang sastra, serta sejarawan yang diagungkan," ungkap Emma, Justine, dan Paul, anak-anak Hardy, seperti dikutip oleh BBC.

Hardy lahir di Inggris pada tahun 1925 silam.

Ia merupakan putra dari seorang rektor.

Hardy menyelesaikan studinya di Oxford University, Magdalen College.

Hardy merupakan mahasiswa yang belajar langsung di bawah J.R.R. Tolkien dan C.S. Lewis.
(TribunWow.com/Alya Iqlima)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini