TRIBUNNEWS.COM - Kahitna sudah 32 tahun berkiprah di blantika musik Indonesia. Mereka tak pernah berhenti berkarya. Terakhir mereka merilis album Rahasia Cinta pada 2016 silam.
Tahun 2019 atau tiga tahun berselang Kahitna meluncurkan karyanya dengan pendekatan berbeda. Bukan merilis album, melainkan merilis single berjudul "Seribu Bulan Sejuta Malam".
Lewat lagu terbarunya ini, Kahitna ingin menyampaikan pesan bahwa kesetiaan dan cinta adalah sesuatu yang indah.
Yang menarik di lagu ini, Yovie Widianto, fontman Kahitna kali ini tidak hanya menggarap musik serta lirik. Tapi juga ikut bernyanyi.
Baca: 30 Tahun Berkarier, Kahitna Masih Diterima Remaja Zaman Now
“Sebenarnya ini karena memang permintaan teman-teman mendengarkan suara aku di ‘Seribu Bulan Sejuta Malam’ untuk meramaikan pecahan suara antara Heidy, Carlo, dan Mario”, kata Yovie Widianto, dalam keterangan tertulis.
Dalam proses pembuatan lagu, Yovie Widianto mengaku terinspirasi dari kisah seseorang yang tetap setia menanti pasangannya meski dalam waktu yang cukup lama.
“Inspirasi lagu ‘Seribu Bulan Sejuta Malam’ adalah ketika kita mencintai seseorang, kita tidak pernah mengganti posisi orang itu dihati kita, jadi apapun yang terjadi dia akan menunggu sampai waktunya berpihak pada orang yang dicintainya”, tambah Yovie.
Lagu “Seribu Bulan Sejuta Malam” dirilis pada 15 Maret 2019 dan bisa dinikmati diseluruh digital music platform.(*)