Laporan Wartawan Tribunnews.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film atau serial drama korea rupanya menjadi bagian dalam kehidupan bintang sinetron dan film Masayu Clara (24), dalam perjalanan kariernya di dunia akting.
Drama korea tengah melekat dalam hati masyarakat Indonesia. Satu diantaranya adalah 'The World of the Married' yang menyita para pecinta drama korea di Tanah Air.
Masayu Clara mengaku cinta dengan film atau serial drama korea, yang menjadi inspirasi untuk mengembangkan bakatnya di dunia akting.
"Aku suka nonton drama korea sejak tahun 2016," kata Masayu Clara ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (5/5/2020).
Baca: Sebelum Dilarikan ke Rumah Sakit, Didi Kempot Sempat Minta Dikerok Istri
Baca: Populer Hingga Tarifnya Fantastis, Ini Sisi Kesederhaaan Didi Kempot, Masih Pakai SMS Bukan WA
Masayu mengaku kalau ia sempat kebawa emosi dan terbawa perasaan alias baper, ketika mengikuti jalan cerita dari film atau serial drama korea tersebut, yang mungkin ceritanya dekat dengan kehidupan asmaranya.
"Awal-awal sih kesal banget. Tapi makin ke sini kan udah dibukain satu-satu karakternya," ucapnya.
Tak hanya itu saja, dara manis kelahiran Bandung, 9 Oktober 1995 itu sempat berpikiran negatif kepada kekasihnya, usai menyaksikan drama korea.
"Aku jadi mikir, ‘jangan-jangan cowok itu kalau lagi ini dia tandanya ini’. Tapi kan itu film, jadi ya enggak bisa disamainlah, beda," jelasnya.
"Kalau film pasti hiperbola, semua dilebihkan untuk menggugah emosi penonton saja," tambahnya.
Lebih lanjut, Masayu Clara meyakini bahwa setiap jalan cerita film atau serial drama korea, ada pesan dibalik ceritnya yang membuat kesal para penonton.
"Aku percaya setiap hal pasti ada alasannya. Jadi sekarang udah nggak kesal lagi, cuma pengin cepat-cepat tamat mau tahu endingnya gimana," ujar Masayu Clara.