TRIBUNNEWS.COM - Sebelum terkenal, pelawak Opie Kumis sempat bekerja sebagai seorang kuli bangunan.
Kala itu, Opie Kumis mengaku bekerja sebagai kuli bangunan agar diizinkan sang istri untuk tetap ikut seni teater.
Hanya saja dunia seni teater tidak bisa membantu perekonomian keluarganya.
"Benar jadi kuli bangunan. Gue sebenarnya berangkat dari teater, cuma kan teater enggak ada duitnya."
Baca juga: Cerita Masa Lalu Dede Sunandar sebagai Cleaning Service, Soal Honor Hingga Kebaikan Opie Kumis
Baca juga: Kaleiodoskop Mei 2019, Pengakuan Opie Kumis Menikah 4 Kali & Tak Berniat Permainkan Wanita
"Waktu itu gue sudah nikah, untuk ngakalin supaya istri gue kasih gue berteater akhirnya gue kerja jadi kuli bangunan," kata Opie Kumis seperti dikutip Kompas.com dari acara Malam Malam NET TV, Minggu (18/10/2020).
Dari pekerjaan sebagai kuli bangunan, Opie Kumis hanya mendapat bayaran sebesar Rp 35.000.
Itu pun bayarannya setelah bekerja selama satu pekan.
"Kuli bangunan itu seminggu gaji gue paling Rp 35.000. Gaji segitu jangankan dijajanin, kesandung juga hilang," kata Opie berseloroh.
Kariernya mulai menanjak setelah Deddy Mizwar mengajaknya bermain dalam sinetron Ramadan, Lorong Waktu.
Sejak tampil dalam sinetron tersebut, nama Opie Kumis perlahan menghiasi acara-acara televisi Tanah Air.
Baca juga: Akui Minder Masuk Dunia Hiburan, Inilah Sosok Putri Bungsu Pelawak Kadir Srimulat
Baca juga: Penyebab Meninggalnya Pelawak Idan Separo, Said Bajuri hingga Ustaz Solmed Tulis Ucapan Duka
Baca juga: Deddy Mizwar Kritik Sinetron Kejar Tayang
Ternyata Opie Kumis sempat diragukan oleh sang istri ketika berkata akan bekerja di dunia hiburan.
Saat itu, Opie Kumis diajak bermain dalam sinetron Lorong Waktu oleh Deddy Mizwar.
"Gue ngomong sama bini gue mau maen film."
"Bini gue ketawa dari Senin sampai Kamis. Dia enggak percaya," kata Opie Kumis.