Nantinya satu orang hanya bisa mendapatkan sebanyak empat tiket.
Demikian dikatakan Harry Sudarma Co-founder dan COO PK Entertainment, saat jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (10/5/2022).
"Akan ada regulasi seperti kita akan batasi 1 transaksi untuk 4 tiket," kata Harry Sudarma
Tiket dapat dibeli melalui online, sehingga satu email calon pembeli hanya bisa melakukan transaksi sebanyak sekali.
Hal itu dilakukan untuk menghindari terjadinya kecurangan dan oknum yang memanfaatkan pembelian tiket dalam jumlah banyak untuk dijual kembali.
"Kemudian 1 email untuk 1 transaksi ini sudah kita lakukan di konser-konser kita sebelumnya untuk memastikan bahwa ada limitasi. Karena tindak pencaloan kan ada batas yang kita bisa lakukan dan ambil sebagai prevention," lanjut Harry.
Kemudian perilisan terkait harga tiket dan kategori akan dirilis dalam waktu dekat dalam laman web resmi Coldplayinjakarta.com.
"Ini semua alan terupdate di web resmi saat launching nanti penjualan tiket, semua akan tertulis, pastikan dibaca terms and conditions nya juga," pungkas Harry.
Baca juga: Konser di Stadion GBK, Coldplay Bawa Dua Pesawat Boeing dan 25 Kontainer
Diketahui sebelumnya, promotor konser Coldplay, PK Entertainment dan TEM Present akan merilis harga tiket dalam dua hari ke depan.
Hal tersebut dipastikan langsung oleh Harry Sudarma selaku Co-founder dan COO PK Entertainment.
"Secepatnya, as soon as possible, kalau bisa kita keluarkan dalam waktu 1 atau 2 hari kedepan pasti kita keluarkan," kata Harry Sudarma.
Hadirkan juru bahasa isyarat
Promotor memastikan panggung Coldplay di GBK Jakarta akan tersaji dengan megah pada 15 November 2023.
Selain itu PK Entertainment dan TEM Present sebagai promotor konser menjanjikan jika panggung Coldplay akan dibuat berbeda dan penuh kejutan.