News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tak Mau Banyak Bicara Soal Brand yang Dukung Israel, Oki Setiana Dewi: Cintai Produk Lokal

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Oki Setiana Dewi yang baru saja mulai bisnis skincare.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pendakwah Oki Setiana Dewi ikut bersuara soal brand komersial yang mendukung Israel dalam perang yang berkecamuk di Gaza Palestina.

Kakak dari Youtuber Ria Ricis ini justru memiliki jawaban sendiri terhadap beberapa brand yang diduga mendukung Israel.

Menurut Oki Setiana Dewi lebih banyak produk lokal yang dirasa mumpuni untuk bisa bersaing dengan merek impor. Daripada menggunakan merek luar negeri.

"Untuk boikot, itu salah satu sarana untuk, gini aja deh, kita di Indonesia kan banyak produk lokal ya, kita mendukung UMKM," kata Oki Setiana Dewi saat ditemui di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu (1/10/2023).

Baca juga: Penderitaan Warga Gaza Palestina Buat Oki Setiana Dewi Sedih dan Merasa Bersalah

Tidak hanya itu masyarakat Indonesia menurut Oki Setiana memiliki kemampuan yang tidak kalah hebat untuk bersaing di luar negeri.

"Indonesia ini kaya banget, orang-orangnya hebat, mereka kreatif. Saya nggak mau ngomongin masalah lain, saya cuma mau bilang cintai produk Indonesia," ungkapnya.

"Karena itu akan kembali ke diri kita sendiri insyaAllah dan kita punya produk semua yang lengkap. Jadi kalau kita tahu punya produk produk Indonesia kita kembali untuk diri kiri negara kita. Kenapa kita tidak mencintai produk-produk Indonesia," lanjut Oki Setiana Dewi.

Selain Oki Setiana Dewi, Umi Pipik ikut memberikan dukungan lewat media sosial, baru-baru ini dimana Umi Pipik membagikan foto cup kopi yang dilumuri air merah.

Usut punya usut, kopi yang diunggah oleh Umi Pipik ini merupakan brand asal Amerika dan diduga ikut mendukung Israel.

Atas kejadian ini membuat Umpi Pipik memboikot brand tersebut, ia hanya ingin meminta masyarakat menikmati kopi dari dalam negeri dibanding mancanegara.

"Indonesia banyak menghasilkan kopi , aromanya , kualitasnya tidak kalah dengan produk luar negeri," tulis Umi Pipik dikutip Rabu (1/10/2023).

Menurutnya banyak produk lokal yang tidak kalah baik daripada luar negeri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini