Tertinggal tiga poin, Leo/Daniel masih berusaha mencari celah untuk bisa meladeni perlawanan lawan.
Namun, smash keras yang dilesatkan Rankireddy/Shetty mampu membuat Leo/Daniel tak berkutik.
Rankireddy/Shetty meraih poin dengan cepat.
Leo/Daniel harus mengakui keunggulan Rankireddy/Shetty setelah kalah di set pertama 16-21.
Lanjut ke set kedua, Leo/Daniel menunjukkan gaya permainan yang berbeda.
Kali ini, Leo/Daniel mulai berani untuk bermain di depan net, mengingat mereka sering kalah kala berduel bola-bola atas.
Poin demi poin sukses Leo/Daniel raih, mereka berganti yang mendominasi permainan.
Setelah unggul 11-7 di jeda set kedua, Leo/Daniel makin konsisten.
Akhirnya Leo/Daniel mampu menutup set ketiga dengan kemenangan 21-11.
Di set ketiga, Rankireddy/Shetty berhasil memutus konsistensi Leo/Daniel.
Bisa membalikkan keadaan, kini Rankireddy/Shetty mendominasi permainan.
Dan akhirnya, Leo/Daniel menyudahi pertandingan dengan kekalahan 13-21.
Baca juga: Japan Open 2023: Chico Aura vs Viktor Axelsen, Junior Ginting Bertekad Tebus Dosa
Jadwal Japan Open 2023 - Babak 32 Besar
Mulai Pukul 08.00 WIB