Ditulis oleh : BIG SMILE Indonesia
TRIBUNNERS - SD Juara Bandung binaan RZ (Rumah Zakat) mengadakan penyuluhan kesehatan untuk para guru dan siswa, Senin (25/1/2016).
Acara diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 Januari.
Pada acara Hari Gizi Nasional ini, anak-anak diberikan penyuluhan tentang makanan sehat dan bergizi dengan menghadirkan pembicara Yulia, Nutrisionis Puskesmas Jatinangor.
"Dengan adanya acara Hari Gizi Nasional ini diharapkan agar para siswa dapat memilih jajanan yang tidak hanya enak dan menggiurkan mata, namun juga kebersihan dan kesehatannya terjaga," ujarnya.
Selain menghadirkan pembicara, anak-anak juga belajar membuat jajanan sehat dan bergizi untuk mengurangi jajan di luar yang belum tentu terjamin kesehatannya.
"Saya berharap dengan adanya hari gizi ini, anak-anak sadar untuk memilih jajanan sehat. Mengingat makin maraknya jajanan yang dijual jauh dari sehat apalagi bergizi," ujar Nurliya Dwi Primawanti, walikelas sekaligus penanggung jawab acara.
"Senang bisa mendapat penjelasan tentang jajanan yang sehat. Selain itu hari ini aku bisa memasak makanan untuk referensi bekal yang bisa dibuatkan oleh umi di rumah," tutur Alif Faishal, Siswa Kelas 6 SD Juara Bandung.
Sekolah juara lainnya yakni SMP Juara Bandung juga mengadakan kegiatan serupa.
Seluruh Siswa diberikan makanan tambahan atau ekstra food berupa susu sapi dalam kemasan biskuit bergizi sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas gizi dan tambahan kuantitas bekal makanan.
"Makanan tambahan ini merupakan donasi dari donatur RZ yaitu Lazis Purhalis PLN dan Lazis PLN Distribusi Jawa Barat. Selamat Hari Gizi Nasional,” tutur Ginanjar, guru SMP Juara Bandung.