Tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas terus menurun
Seiring dengan tren penurunan harga minyak dunia, Jobplanet menemukan bahwa rating atau tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas secara keseluruhan juga terus menurun sejak Q3 2015 hingga Q1 2016.
Tingkat kepuasan terhadap gaji dan tunjangan
Perusahaan-perusahaan migas dikenal sebagai pemberi gaji dan tunjangan yang menarik bagi para karyawannya.
Namun, ada hal yang perlu diingat setiap perusahaan memiliki kebijakan yang berbeda terkait dengan tunjangan atau bonus yang diberikan kepada karyawannya, dan hal ini turut memengaruhi tingkat kepuasan karyawan.
Menurut data yang terkumpul di Jobplanet, tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas terhadap gaji dan tunjangan mereka terus menurun sejak tiga kuartal terakhir.
Pada Q3 2015, tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas terhadap gaji dan tunjangan mereka adalah sebesar 3,9 dari rating tertinggi senilai 5,0 yang mewakili penilaian “sangat puas”.
Nilai tersebut turun sebanyak 2,6% menjadi 3,8 pada Q4 2015, dan kembali turun 10,3% menjadi 3,5 pada Q1 2016.
Tingkat kepuasan terhadap jenjang karier
Tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas terhadap jenjang karier mereka juga terus menurun sejak Q3 2015 hingga Q1 2016.
Pada Q3 2015, tingkat kepuasan karyawan perusahaan migas terhadap jenjang karier mereka adalah sebesar 3,7.
Nilai tersebut turun 2,7% menjadi 3,6 pada Q4 2015, dan turun kembali sebesar 8,1% menjadi 3,4 pada Q1 2016.
Tingkat kepuasan terhadap manajemen
Tingkat kepuasan terendah karyawan perusahaan migas ada pada faktor manajemen.