6 Bulan Bank Jatim Untung Rp 500 Miliar
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (BJTM) berhasil mencetak laba sekitar Rp 500 miliar di sepanjang enam bulan pertama tahun ini.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (BJTM) berhasil mencetak laba sekitar Rp 500 miliar di sepanjang enam bulan pertama tahun ini. "Untuk tahun ini, kami menargetkan laba bisa mencapai Rp 1,2 triliun," kata Direktur Utama Bank Jatim Hadi Sukrianto saat konfrensi pers di Jakarta, Kamis (12/7).
Walaupun belum mencapai setengah dari target yang dicanangkan, Hadi masih optimistis perusahaan mampu mencapai target yang telah ditentukan sebelumnya. "Biasanya perolehan laba memang melesat di semester 2," lanjutnya.
Nah, untuk menggenjot laba bersih tahun ini, Bank Jatim berencana menambah 25 kantor cabang pembantu dan 120 ATM. Adapun dari 25 kantor cabang pembantu tersebut, 17 diantaranya naik kelas dari kantor kas menjadi kantor cabang dan delapan kantor cabang baru. Investasi untuk kantor cabang pembantu sekitar Rp 20 miliar dengan inidikasi per kantor cabang pembantu sekitar Rp 300 juta sampai Rp 1 miliar.
"Kami masih akan fokus di Jawa Timur. Pasar yang kami sasar di luar Jawa Timur hanya DKI Jakarta," ungkap Hadi.
Dia menambahkan, dari delapan cabang baru, tiga diantaranya akan dialokasikan di wilayah Jakarta. Untuk tahap awal yang sudah siap adalah di wilayah Bekasi. Sedangkan sisanya yakni di kawasan SCBD dan Kelapa Gading masih dalam tahap progres.
Dana pembangunan kantor cabang ini berasal dari hasil dana penawaran umum saham perdana (IPO) yang baru saja dilakukan Bank Jatim. Sekadar mengingatkan, Bank Jatim mampu mengantongi dana segar mencapai Rp 1,28 triliun melalui IPO. Sekitar 80% atau sekitar Rp 1,024 triliun dana tersebut akan digunakan untuk mendukung ekspansi kredit, 10% atau Rp 128 miliar untuk perluasan jaringan dan sisanya untuk pengembangan IT. (*)
BACA JUGA: