Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Banjir, 5 Cabang Bank Muamalat Tak Bisa Dicapai

Banjir yang melanda kawasan Jakarta dan sekitarnya diakui telah menutup akses menuju 5 cabang

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Banjir, 5 Cabang Bank Muamalat Tak Bisa Dicapai
KONTAN/BAIHAKI
Bank Muamalat 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Banjir yang melanda kawasan Jakarta dan sekitarnya diakui telah menutup akses menuju 5 cabang Bank Muamalat. Hal tersebut dikatakan Corporate Secretary Bank Muamalat, Meitra N Sari di Jakarta, Jumat (18/1/2013).

"Dua hari kemarin, ada sekitar 4-5 cabang kami yang memang tidak bisa diakses nasabah," ucap Mietra.

Mietra merinci, empat cabang tersebut yakni cabang Pluit, Kedoya, Cipulir dan Jelambar. Namun menurut dia, semua kegiatan operasional di cabang-cabang yang disebutkan itu sudah direlokasi ke cabang lain.

"Jadi, saat itu memang banyak pegawai yang tidak bisa datang ke kantor. Tapi, semua nasabah kan bisa melakukan transaksi di mana saja, jadi tidak terlalu mengganggu kegiatan operasional," tambah Mietra.

Mietra juga mengungkapkan, pihaknya tidak mengalami kerugian atas tertutupnya akses ke cabang milik Bank Muamalat tersebut. "Terutama, karena operasional manajer kami sudah mengamankan semua aset-aset fisik yang ada," jelas dia. (Kontan/Issa Almawadi)

Baca juga;

BERITA TERKAIT
Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas