Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tender Kilang Minyak Mentah Dimulai Tahun Depan

Kementerian Keuangan tengah membentuk tim untuk melakukan tender kilang

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
zoom-in Tender Kilang Minyak Mentah Dimulai Tahun Depan
Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan
Pekerja melakukan perbaikan kilang minyak di kawasan Pelabuhan Tanjung Mas, Semarang, Jawa Tengah, Senin (3/6/2013). Perbaikan kilang ini guna memperlancar aktivitas bongkar muat minyak di pelabuhan tersebut. (Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akan melakukan tender pembangunan kilang pengolahan minyak mentah. Rencananya tender baru dilaksanakan tahun depan.

Wakil Menteri ESDM, Susilo Siswoutomo mengatakan kilang minyak yang akan ditender untuk kapasitas 1 x 300 ribu barel per hari. Kementerian Keuangan tengah membentuk tim untuk melakukan tender kilang tersebut.

"Kita akan bentuk tim untuk kilang, tim evaluasi," ujar Susilo, Rabu (13/11/2013).

Susilo menjelaskan ada dua macam tim yang akan dibentuk bersama Kementerian Keuangan. Sedangkan kilang minyak yang ditenderkan adalah kilang kerjasama pemerintah dengan swasta.

Susilo menambahkan, rencananya pemerintah akan membangun 3 kilang.  Rencananya masing-masing kilang minyak mempunyai kapasitas sekitar 300 ribu bph.

"Satu kilang didanai dari APBN, dan dua kilang kerjasama dengan pihak swasta," ungkap Susilo.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas