Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Penghentian Ojek Beraplikasi Bisa Pengaruhi Investasi

Triawan Munaf menilai ada konsekuensi negatif jika ojek berbasis aplikasi dihentikan.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Penghentian Ojek Beraplikasi Bisa Pengaruhi Investasi
Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Pengemudi Gojek tengah menaikan penumpan di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (3/11/2015). Adanya kabar pengemudi Gojek bakal menggelar mogok ditanggapi beragam oleh para pengemudi. Tak semua pengemudi setuju dengan unjuk rasa yang disebut-sebut akan dilakukan di kantor Gojek di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Warta Kota/angga bhagya nughara 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Badan Ekonomi Kreatif, Triawan Munaf menilai ada konsekuensi negatif jika ojek berbasis aplikasi dihentikan.

Menurutnya hal itu bisa mempengaruhi investasi di Indonesia.

"Karena ini menyangkut kepercayaan luar negeri tentang investasi," ujar Triawan di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (18/12/2015).

Selain itu, Triawan mengatakan penghentian tersebut bisa mempengaruhi semangat masyarakat yang memiliki ide kreatif di bidang usaha.

"Lalu menyangkut kreativitas orang yang merasa kok, belum apa-apa sudah dipasung," ucap Triawan.

Triawan mengatakan, seharusnya sejak dari awal pemerintah memang berniat melarang ojek aplikasi. Sebab, jika dilakukan saat ini, menurutnya sudah terlambat.

"Kalaupun akan dilarang, dari awal harusnya dilarang. Itu saja sih sebenarnya," kata Triawan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas